Home / News

Sabtu, 8 Juli 2023 - 23:48 WIB

Pelaku TPPO Ditemukan Tewas di Sel, Keluarga Sebut Tidak Ada Kejanggalan

LONCENG RAKYAT – Seorang tahanan berinisial DC (22) warga Kecamatan Sobang, Kabupaten Pandeglang, ditemukan meninggal dunia di sel tahanan Polres Pandeglang pada 04 Juli 2023 lalu.

Tewasnya pemuda yang terjerat kasus tindak pidana penjualan orang (TPPO) pada 16 Juni 2023 lalu itu dibenarkan oleh orang tuanya.

“Iyah betul pak anak saya meninggal di sel tahanan Polres Pandeglang pada Selasa 04 Juli 2023 lalu,” kata Qosidin, Sabtu 08 Juli 2023 malam.

Ia menuturkan, bahwa pihak keluarga langsung mendatangi Polres Pandeglang saat diberitahu oleh pihak kepolisian untuk melihat kondisi anaknya tersebut.

“Keluarga langsung kesana untuk melihat, tidak ada kejanggalan apapun dan hanya ada luka lebam di bagian leher saja,” terangnya.

Ia pun mengaku bahwa pihak kepolisian sempat menawarkan kepada keluarga untuk dilakukan otopsi kepada almarhum, namun pihak keluarga menolak.

“Tidak dilakukan otopsi, karena tidak ada kejanggalan apapun kepada anak saya. Kita terima keterangan dari kepolisian bahwa anak saya meninggal karena bunuh diri, jadi langsung dimakamkan,” jelasnya.

Ia pun meminta agar masyarakat mendoakan anaknya tersebut, dan tidak adanya kegaduhan terkait peristiwa yang menimpa anaknya.

“Kita minta doanya saja, semoga amal ibadah anak saya diterima Allah SWT,” pungkasnya.

Hingga berita ini dimuat, pihak Polres Pandeglang belum dapat memberikan keterangan. LR-02***

Share :

Baca Juga

News

Aktifis Kota Serang Beberkan Borok RSDP

News

Perubahan Dapat Tercipta Lewat Komunikasi

News

Pengadilan Depok Mulai Buka Sidang Luring (Offline)

News

Ajak Siapkan SDM, Fraksi Gerindra Diskusi bersama Porwan Bicarakan Pandeglang

News

Pandeglang Jadi Lokus KKM Universitas Primagraha

News

Kesal Tidak Dipenuhi Tuntutannya, Warga Blokir Jalan Akses Tol

News

Kuasa Hukum Terduga Pelaku Pelecehan Seksual Oknum Anggota DPRD Berikan Klarifikasi

News

Cegah Paham Radikalisme, Kesbangpol Provinsi Banten Lakukan Pendidikan Kewarganegaraan